Irwandi-Muhyan Unggul di Sejumlah TPS Banda Aceh
Metrotvnews.com, Banda Aceh: Irwandi Yusuf yang berpasangan dengan
Muhyan Yunan sebagai calon gubernur/wakil gubernur Aceh, unggul di
sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kota Banda Aceh dan Aceh Besar
dalam pemilihan kepala daerah (pilkada), Senin (9/4).
Di TPS 1 dan 2 Gampong Tibang Kota Banda Aceh, misalnya, pasangan Irwandi-Muhyan menang dengan 253 dukungan suara. Sementara saingan berat mereka, Zaini Abdullah dan Muzakir Manaf, cuma mengantongi 116 suara.
Suara terbanyak ketiga diraih pasangan Tgk Ahmad Tajuddin-Teuku
Suryansyah. Keduanya mendapat 82 suara. Disusul kemudian duet Muhammad
Nazar-Nova Iriansyah dengan 65 suara.
Pasangan Darni M
Daud/Ahmad Fauzi, calon gubernur/wakil gubernur yang maju lewat
perseorangan hanya meraih dukungan di TPS 1 dan TPS 2 sebanyak 30 suara.
Sementara itu, hasil penghitungan suara di TPS 2 TK Perkib yang
merupakan tempat pemungutan suara pasangan Irwandi Yusuf/Muhyan Yunan
juga unggul yakni meraih sebanyak 152 suara dukungan, sementara Zaini
Abdullah/Muzakir Manaf sebanyak 49 suara.
Sedangkan di tiga TPS
di Kajhu, Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar yakni TPS 8,5 dan 4
yang terpantau, pasangan Irwandi Yusuf/Muhyan Yunan juga memperoleh
sebanyak 263 suara dukungan.
Untuk suara dukungan kepada calon
gubernur dan wakil gubernur pasangan Zaini Abudullah dan Muzakir Manaf
di tiga TPS di Gampong Kajhu Aceh Besar memperoleh sebanyak 186 suara
dukungan.
Selain memilih lima pasangan gubernur/wakil gubernur,
sekitar 3,2 juta warga Aceh yang memiliki hak pilihnya dalam pilkada
juga memilih 137 pasang calon bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil
wali kota di 17 kabupaten dan kota di provinsi itu secara serentak.
Irwandi-Muhyan Unggul di Sejumlah TPS Banda Aceh
Written By News and Fun on Monday, 9 April 2012 | 07:01
Label:
Aceh